Program TMMD Reguler ke-119, Hubungkan Akses Masyarakat Desa Tanjungrejo

Pati – wartaglobalnusantara.com

Satgas TMMD Kodim 0718/Pati bersama masyarakat bahu-membahu tanpa kenal lelah membangun infrastruktur jalan guna menjadi akses penghubung dari Desa Tanjungrejo, Kecamatan Margoyoso ke Desa Tegalharjo di Kecamatan Trangkil dan Desa Suwatu di Kecamatan Tlogowungu.

Pada pelaksanaannya pembangunan jalan sepanjang 1.468 M menjadi salah satu sasaran utama pada program TMMD Reguler ke-119 Kodim 0718/Pati, pasalnya selain nantinya dapat menghubungkan antar desa, juga memperpermudah warga dalam mengangkut maupun mendistribusikan hasil panennya. Dimana jalur tersebut merupakan jalur pertanian yang pada kedua sisinya ditanami tebu dan ketela.

Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Inf Richard Harison, S.I.P., pada Kamis (7/3/2024) mengatakan pembangunan akses jalan tersebut merupakan salah satu implementasi dari pernyataan TNI harus selalu hadir pada tiap kesulitan yang dihadapi rakyat dan senantiasa menjadi solusi. Dimana apabila nantinya selesai pengerjaannya dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat.

“Hadirnya jalan sepanjang 1.468 M ini merupakan kepeduliaan TNI kepada masyarakat Desa Tanjungrejo, karena nantinya dapat membantu menhubungkan desa mereka ke desa lainnya dan yang utama meringankan beban mereka dalam proses angkut hasil panen sebab medannya sudah mulus”, Ungkap Kapendam.

Disamping pembangunan jalan, pembangunan Rumah TIdak Layak Huni (RTLH) bagi masyarakat kurang mampu juga digulirkan, termasuk pemberian bekal ilmu dari berbagai penyuluhan yang digelar tiap harinya. Termasuk pengobatan gratis untuk masyarakat.

(WGN – Pungki – Pendam IV/Diponegoro)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *