Polsek Penebel Amankan Cabor Balap Sepeda BMX Di Sirkuit Tengkudak

Tabananwartaglobalnisantara.com – Pelaksanaan Porprov Bali resmi dilaksanakan dari 20 sampai dengan 27 Nopember 2022 dan beberapa cabang olahraga dilaksanakan di kabupaten Tabanan. Seperti pada hari Senin 21

Nopember 2022 mulai pukul 08.00 sampai dengan 13.20 wita bertempat di Sirkuit Tengkudak, Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan dilaksanakan Balap Sepeda BMX Porprov Bali XV.

Dalam kegiatan tersebut tampak personil Polsek Penebel yang dipimpin Kapolseknya melakukan pengamanan dari kegiatan Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Bali XV Tahun 2022 Cabang Olahraga Balap Sepeda BMX.

Seijin Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., Kapolsek Penebel AKP
I Nyoman Artadana, S.H.,M.H., menjelaskan bahwa “Pelaksanaan pengamanan dilakukan dengan menugaskan Unit Patroli Samapta Polsek Penebel, Reskrim, Intelkam, Binmas dan Bhabinkamtibmas. Pengamanan juga bersinergi dengan TNI Koramil Penebel dan pecalang Desa Adat Tengkudak” jelas Kapolsek Penebel.

Disampaikan pula oleh Kapolsek Penebel dalam pengaman kegiatan tersebut area yang diamankan meliputi jalur lintasan dan lokasi penonton. “Keamanan para peserta agar dapat melakukan aktivitas balapannya dengan sempurna merupakan hal yang utama. Demikian juga halnya agar tidak adanya penonton yang berada dalam lintasan balap jalur sepeda BMX. Kami himbau semua pihak agar tetap mengedepankan aspek keamanan, menjunjung tinggi sportifitas olahraga” Ungkap Kapolsek Penebel

Berdasarkan hasil pemantauan di lokasi
Pelaksanaan Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Bali XV Tahun 2022 Cabang Olahraga Balap Sepeda BMX di Sirkuit Tengkudak Penebel Tabanan diikuti oleh 9 (sembilan ) kontingen / kabupaten & kota yaitu Kota Denpasar, Kabupaten Badung, Tabanan , Gianyar , Buleleng , Jembrana , Klungkung , Karangasem
dan Bangli.

Sedangkan hasil perolehan medali
Cabang Olahraga Balap Sepeda BMX Putra – Putri memperebutkan 2 (dua) medali emas, 2 (dua) medali perak dan 2 (dua) medali perunggu dan Kontingen yang mendapatkan medali sebagai berikut :

1. Badung :
a. Emas : 1
b. Perak : –
c. Perunggu : 1

2. Tabanan :
a. Emas : 1
b. Perak : –
c. Perunggu : 1

3. Bangli :
a. Emas : –
b. Perak : 1
c. Perunggu : –

4. Jembrana :
a. Emas : –
b. Perak : 1
c. Perunggu : –

5. Denpasar :
a. Emas : –
b. Perak : –
c. Perunggu : –

6. Gianyar :
a. Emas : –
b. Perak : –
c. Perunggu : –

7. Klungkung :
a. Emas : –
b. Perak : –
c. Perunggu : –

8. Karangasem :
a. Emas : –
b. Perak : –
c. Perunggu : –

9. Buleleng :
a. Emas : –
b. Perak : –
c. Perunggu : –

Selama kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar.

(WGN/AGUS ROMADHON)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *