Bhabinkamtibmas Desa Geluntung Bantu Masyarakat Dalam Pembuatan Saluran Air Hujan

Tabananwartaglobalnusantara.com – Sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat dan sebagai wujud hadirnya Polri di tengah tengah masyarakat. Bhabinkamtibmas.

Desa Geluntung – Polsek Marga – Polres Tabanan, turut serta membantu masyarakat saat dilakukan gotong royong, persiapan upacara Ngenteg linggih dan Ngusaba Desa, di Desa Geluntung. Kegiatan yang dilakukan bhabinkamtibmas ini telah sesuai dengan arahan Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Marga agar bhabinkamtibmas selaku ujung tombak dari Polri dalam harkamtibmas untuk selalu hadir di tengah tengah masyarakat.
Hal ini pula dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Geluntung Aiptu I Ketut Bagiarta, tampak Bhabinkamtibmas turut serta mencangkul membuat saluran air hujan pada cucuran atap bangunan yang akan digunakan saat upacara Ngenteg linggih dan Ngusaba Desa Di Pura Balai Agung Umakang, Desa Geluntung, Kecamatan Marga Kabupaten Tabanan. (Jumat 13/7/2023 pagi).

Seijin Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes, S.H.,S.I.K., M.H., Kapolsek Marga menjelaskan bahwa “Bhabinkamtibmas Desa Geluntung melakukan kegiatan ini adalah dalam pemeliharaan keamanan ketertiban masyarakat di Desa binaannya,. Gotong royong yang dilakukan bersama dengan masyarakat adalah sebagai wujud pelayanan Polri dan agar Polri selalu ada di hati masyarakat. Demikian pula Polri selalu hadir di tengah tengah masyarakat, dan siap membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan. Hal ini pula sebagai tugas utama bhabinkamtibmas yang mempunyai fungsi sebagai problem solving, yaitu turut serta bersama dengan aparat Desa lainnya memecahkan masalah yang ada di Desa”. Ungkap AKP I Wayan Suta Arcana, S.H.

Sementara dari pemantauan di lokasi gotong royong, tampak masyarakat sangat senang dan berterimakasih kepada Polri dengan hadirnya Bhabinkamtibmas setiap saat di Desa Geluntung, seperti apa yang disampaikan oleh Jero Bendesa Adat Geluntung Dewa Putu Murda.

“Kami sangat berterimakasih kepada Polres Tabanan, Polsek Marga, karena Babinkamtibmasnya sudah setiap hari hadir di Desa Geluntung, terlebih lagi saat adanya kegiatan kemasyarakatan, tentu kami harus memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Polri “. Pungkas Jero Bendesa Adat Geluntung.

 

(Agus r/Humas Polres Tabanan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *