JEPARA – wartaglobalnusantara.com – Tim penilaian lomba “SEJATI” (Semangat, Empati, Jujur, Adaptif, Transparan dan Inovatif) tingkat Korem datangi Makodim 0719/Jepara. Pada Kamis, (4/5/2023).
Ketua Tim penilai yang dipimpin langsung oleh Kepala Staf (Kasrem) 073/Makutarama Letkol Kav Indarto beserta Perwira Staf yaitu Pasirenproggar Mayor Inf Sugih Raharjo sebagai Penilai Perubahan Budaya Kerja, Kinerja Satuan dan Inovasi Satuan, Pasiops Mayor Kav Jones Feri Manurung sebagai Penilai Mekanisme Kerja Satuan dan Pengelolaan SDM, sedangkan Pasi Komsos Mayor Inf Bani sebagai Penilai Pelayanan Publik dan Pengawasan Satuan.
Kedatangan Tim penilai tersebut disambut hangat oleh Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq, S.I.P., beserta Perwira staf di Aula Makodim.
Dikesempatan itu, Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq mengatakan, selamat datang kepada Tim penilai lomba Sejati dari Korem 073/Makutarama di Kodim 0719/Jepara.
“Apa yang sudah menjadi kesepakatan satuan tentang penilaian SEJATI dapat berjalan dengan tertib, sehingga mendapatkan masukan dari Tim penilai untuk membangun satuan dalam menjalankan tugas pokok,” kata Dandim Letkol Inf M. Husnur Rofiq.
Sedangkan Ketua Tim penilai Letkol Kav Indarto mengatakan, Korem 073/Makutarama sebagai satuan teritorial di jajaran Kodam IV/Diponegoro memiliki tugas dan tanggung jawab melaksanakan pembinaan teritorial dalam rangka pemberdayaan wilayah.
“Dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya tersebut memiliki semboyan “SEJATI” yaitu Semangat, Empati, Jujur, Adaptif, Transparan dan Inovatif sebagai perilaku dan tindakan seluruh anggota Korem 073/Makutarama dalam menjalankan tugas pokoknya,” ujar Kasrem.
Lebih lanjut, semboyan SEJATI telah diikrarkan bersama oleh seluruh pimpinan dan anggota jajaran Korem, ini harus benar-benar diimplementasikan secara nyata pada seluruh kegiatan satuan dalam rangka mencapai tujuan dan sasaran tugas.
“Pimpinanan Korem 073/Makutarama merasa perlu untuk mengevaluasi sejauh mana semboyan SEJATI yang telah diimplementasikan oleh anggota dan dilaksanakan dalam bentuk kompetisi antar satuan,”tutupnya.
(Pendim 0719/Jepara/Ardina)