Kapolres Tabanan Selaku Irup Dalam Upacara HUT Satpam Ke – 42 Tahun 2023 Di Polres Tabanan

Tabananwartaglobalnusantara.com – Pada hari Senin tanggal 30 Januari 2023 pukul 08.30 sampai dengan 09.15 wita bertempat di lapangan upacara Polres Tabanan, telah berlangsung Upacara HUT Satuan Pengaman (Satpam) ke-42 tahun 2023. Adapun tema HUT satpam kali ini adalah “Sinergitas Satpam dan Polri Peduli Untuk Sesama”.

Bertindak selaku inspektur upacara Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H.
Hadir dalam upacara tersebut Wakapolres Tabanan, Pejabat utama Polres Tabanan, Kapolsek Jajaran Polres Tabanan, Perwakilan dari Pengurus Asosiasi Jasa Pengamanan dan Perwakilan dari Badan Jasa Usaha Pengamanan. Upacara diikuti oleh Perwira pengambil, Brigadir, PNS Polres Tabanan, Perwakilan anggota Satpam dari masing – masing pengguna Satpam dan perwakilan pecalang se- Kabupaten Tabanan.

Dalam upacara tersebut Kapolres Tabanan selaku Irup membacakan sambutan Kapolri yang intinya menyampaikan bahwa “pada hari ini kita dapat mengikuti Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-42 Satuan Pengamanan Tahun 2022 dengan tema “Sinergisitas Satpam dan Polri Peduli untuk Sesama”. Upacara ini merupakan puncak peringatan HUTke-42 Satpam. Sebelumnya puncak peringatan hari ini telah dilakukan beberapa rangkaian kegiatan seperti tabur bunga, pemutaran film edukasi penyalahgunaan Narkoba di bioskop seluruh Indonesia, lomba gerak jalan, bhakti sosial dan berbagai kegiatan lainnya”,ungkap Kapolri Jenderal Polisi Drs Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

“Selaku Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, saya mengucapkan selamat Ulang Tahun ke-42 kepada seluruh personel Satuan Pengamanan (Satpam) di manapun bertugas. Semoga Satpam dapat semakin profesional dalam mengemban fungsi kepolisian terbatas dan semakin optimal dalam melaksanakan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat secara swakarsa.”

“Kebijakan Transformasi Operasional Program ke-5 dan Kegiatan ke-21 yaitu peningkatan peran pengamanan swakarsa melalui peran aktif pam swakarsa dilingkungan atau wilayah kerjanya dan pemantapan pembinaan pam swakarsa. Peningkatan peran aktif pam swakarsa terlihat dari jumlah BUJP dan personel Satpam yang terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Pada tahun 2022, jumlah BUJP sebanyak 5.670 atau meningkat 250% dari tahun 2021 sebanyak 1.622. Untuk jumlah personel Satpam pada tahun 2022 sebanyak 856.002 orang atau meningkat 5% dari tahun 2021 sebanyak 815.129 orang.”

“Peningkatan kuantitas tersebut, tentunya juga harus diimbangi dengan peningkatan peningkatan kemampuan dan keterampilan. Untuk itu, rekan-rekan Satpam dapat mengikuti jenjang pelatihan Satpam secara berkala mulai dari Gada Pratama, Gada Madya, dan Gada Utama sebagaimana Keputusan Kapolri No. 54/1/2023 tentang kurikulum pelatihan.”

“Satpam kualifikasi Gada Pratama, Gada Madya, dan Gada Utama. Rekan-rekan Satpam juga harus senantiasa berpegang teguh terhadap nilai, norma, dan etika yang baik pada setiap pelaksanaan tugas. Junjung tinggi kode etik profesi Satpam dan prinsip penuntun tugas Satpam dimanapun berada. Tanamkan bahwa fungsi Kepolisian terbatas non yustisiil yang diberikan kepada rekan-rekan Satpam merupakan sebuah kehormatan yang harus selalu dijaga karena kehadiran satpam juga merupakan representasi kehadiran Polri di lapangan”.

“Hadirin dan peserta upacara yang berbahagia, sebelum mengakhiri sambutan ini,saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh anggota Satpam, Badan Usaha Jasa Pengamanan, Pengurus Asosiasi Jasa Pengamanan,serta segenap stakeholder terkait lainnya atas kerjasama yang sinergis sehingga situasi stabilitas kamtibmas dapat kondusif”, tutup Kapolri dalam sambutan tertulisnya.

Upacara Peringatan HUT Satpam di Polres Tabanan diakhiri dengan Peragaan Beladiri Polri, dengan memperagakan 12 tangkisan Beladiri Polri, Senam Borgol dan Senam Tongkat oleh Anggota Satpam serta sesi foto bersama.

(WGN/AGUS ROMADHON)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *