Tabanan – wartaglobalnusantara.com – Dalam upaya preventif mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas Satuan Samapta Polres Tabanan terus melakukan patroli dengan menurunkan regu dalmas. Seperti pada hari Senin tanggal 16 Januari 2023 pukul 11.06 wita satuan samapta Polres Tabanan melakukan patroli keliling dalam kota Tabanan dan Kediri.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., Kasat Samapta Polres Tabanan AKP I Gusti Kade Alit Murdiasa S.H. M.H., mengatakan bahwa “saat ini kami melakukan atensi terhadap pusat keramaian, seperti pasar, perbankan, pertokoan terminal dan jalur padat arus lalu lintas ” Ujar Kasat Samapta Polres Tabanan.
Kasat Samapta Polres Tabanan lebih lanjut menyampaikan bahwa “kegiatan patroli menggunakan kendaraan mobil Doble cabin satuan Samapta Polres Tabanan. Dan dari patroli ini tidak ditemukan adanya hal hal yang menonjol mengarah pada terganggunya stabilitas Kamtibmas” ungkap Kasat Samapta Polres Tabanan.
Berdasarkan hasil pemantauan di lapangan dalam melakukan atensi jalur, tampak personil satuan Samapta Polres Tabanan membantu masyarakat menyebrang jalan, karena arus lalu lintas cukup ramai di jalan menuju simpang patung Sagung Wah yang berada di dekat lokasi pasar tradisional Tabanan.
“Sudah kewajiban kami memberikan pelayanan kepada masyarakat dan menjaga keamanan bagi masyarakat yang melakukan aktivitas baik di jalan maupun tempat lainnya” Tutup Kasat Samapta Polres Tabanan.
(WGN/AGUS ROMADHON)