Pergantian Kepemimpinan di Kasatintelkam Polrestabes Semarang: AKBP Arie Iman Prasetya Kepada AKBP Harun Hurdana

Semarang – wartaglobalnusantara.com

Polrestabes Semarang | Dalam upacara sertijab yang digelar di Mako Polrestabes Semarang, AKBP Arie Iman Prasetya, S.Pd., M.H. secara resmi menyerahkan jabatan Kasat Intelkam kepada AKBP Harun Hurdana, A.Md., S.E., M.M. pada Kamis, (6/6/2024)

Acara serah terima tersebut menandai berakhirnya masa jabatan AKBP Arie Iman Prasetya sebagai Kasat Intelkam, Selama menjabat, Prasetya berperan penting dalam memimpin satuan intelijen dalam berbagai operasi yang sukses.

Dalam pidato perpisahannya, AKBP Arie Iman Prasetya menyampaikan terima kasih kepada rekan-rekan dan Pimpinan atas dukungan dan kerjasamanya selama menjabat. Ia juga mengucapkan selamat kepada penggantinya,

AKBP Harun Hurdana, Kasat Intelkam yang baru, memiliki segudang pengalaman dan keahlian dalam pengumpulan dan analisis intelijen. Dengan latar belakang yang kuat sebagai Kasubdit II Dit Intelkam Polda Jateng.

Dalam pidato pengukuhannya, AKBP Harun Hurdana berjanji untuk melanjutkan kerja baik pendahulunya dan lebih meningkatkan kemampuan unit intelijen. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi dan koordinasi dengan aparat penegak hukum lainnya untuk menjamin keselamatan dan keamanan masyarakat Kota Semarang.

Upacara serah terima tersebut dipimpin oleh Wakapolrestabes Semarang AKBP Wiwit Ari Wibisono termasuk PJU Polrestabes Semarang, Sertijab tersebut menandai tonggak sejarah dalam kepemimpinan Kasat Intelkam Polrestabes Semarang dan menandai babak baru dalam kepemimpinan satuan intelijen.

WGN – Pungki

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *