Demak – wartaglobalnusantara.com -Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono pimpin Upacara serah terima jabatan Kabag Sumberdaya Manusia (SDM) dan Kapolsek Kebonagung di Aula Polres Demak. 13/12/2022.
Pejabat yang menjalani serah terima jabatan tersebut adalah Kabag SDM Polres Demak Kompol Agung Ari Purnomo kepada Kompol Budiarto, yang sebelumnya menjabat Kasibinlat Subditbinsatpam/Polsus Ditbinmas Polda Jateng.
Sedangkan Kompol Agung Ari Purnomo bertugas sebagai Kasibinturmas Subditbintibsos Ditbinmas Polda Jateng.
Sedangkan Kapolsek Kebonagung yang sebelumnya di jabat oleh AKP Maryoto kini dijabat oleh AKP Rismanto yang sebelumnya menjabat Kanit Reskrim Polsek Pedurungan Polrestabes Semarang.
Sedangkan AKP Maryoto dalam jabatan baru Sebagai Kasubsibansidik Sikorwas PPNS Ditreskrim Polda Jateng.
Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono dalam sambutannya mengatakan, mutasi dalam sebuah organisasi merupakan hal yang biasa demi pembinaan karir anggota tersebut. Selain itu juga, dalam menghadapi tantangan tugas Polri ke depan, perlu adanya penyegaran anggota. Sehingga nantinya seluruh anggota siap menghadapi segala tantangan.
“Selain untuk penyegaran di tubuh kesatuan, mutasi anggota dilakukan untuk peningkatan karir personil yang bersangkutan,” kata Budi.
Budi pun menyampaikan ucapan terima kasih untuk pejabat yang meninggalkan Polres Demak, atas kontribusi, sumbangsih, dedikasi dan loyalitas pada kedinasan di Polres Demak.
Disampaikan, bagi pejabat baru agar melaksanakan tugas barunya sesuai dengan amanat dan segera beradaptasi menyesuaikan diri sehingga dapat bekerja dengan baik dalam melayani masyarakat.
Budi menambahkan tugas Polri kedepan akan lebih berat, dengan hal itu kami berharap dua pejabat dapat berkoordinasi dengan baik, baik dengan selefel maupun anak buah yang berada ditatanan bawah sehingga kendala-kendala dilapangan dapat diselesaikan dengan baik.
(WGN/Humas Polres Demak/Nuryati)