Tabanan – wartaglobalnusantara.com – Dalam upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Tabanan, dan menerima keluh kesah masyarakat secara langsung serta menerima masukan untuk perbaikan Polri kedepannya khususnya di Polres Tabanan. Pada hari Jum’at tanggal 24 Pebruari 2023 pukul 10.00 wita bertempat Gedung BPI Bukit Moria Mandung , Kecamatan Kerambitan
Kabupaten Tabanan, Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., bersilaturahmi dengan Karyawan TPA Mandung, Desa Sembung Gede Kecamatan Kerambitan, Kabupaten Tabanan.
Hadir dalam acara tersebut Wakapolres Tabanan, Kabid DKLH Bid 2 I Gusti Dwi Putra ( Mewakili Kepala DKLH Tabanan ), pejabat utama Polres Tabanan, Wakapolsek kerambitan,
Sekdes Sembung Gede, Kepala TU TPA Mandung Made Yuana, Kepala UPTD TPA Mandung membidangi Pengelolaan Sampah dan Lumpur Tinja Wayan Atmaja, Ketua BPI Bukit Moria Mandung , dan Karyawan TPA dari bagian pengelolaan Ipal, Lumpur Tinja dan Pengelolaan sampah sebanyak 25 orang.
Kapolres Tabanan dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa “betapa pentingnya tugas dari para karyawan TPA, dalam hal ini melakukan pengelolaan sampah. Seperti kita ketahui bersama sampah dimana mana menjadi permasalahan bagi kita, tanpa adanya pengelolaan sampah dengan baik. Untuk itu agar pengelolaan sampah ini tetap dilakukan dengan sebaik-baiknya” ujar Kapolres Tabanan.
Menyikapi keluhan dari Kabid DKLH 2 Gusti Dwi Putra agar dibantu dengan pengecekan kesehatan bagi para karyawan dan dibantu dengan masker, karena keseharian para karyawan bergelut dengan sampah. Kapolres Tabanan akan membantu dengan menugaskan personil kedokteran dan kesehatan Polres Tabanan. “Kami akan usahakan membantu pengecekan Keselamatan dan masker” ungkap Kapolres Tabanan.
Sedangkan untuk mencari SIM yang bersifat kolektif dari para karyawan agar di kompulir menjadi satu kelompok, dan akan dikoordinasikan dengan Kasat lantas Polres Tabanan. Untuk keluhan jalan masuk dari jalan utama Jurusan Denpasar – Gilimanuk menuju masuk ke area TPA yang mana kondisi jalan kecil dan rusak, Kapolres Tabanan akan menyampaikannya kepada instansi berwenang.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Tabanan juga berpesan “agar masyarakat tidak mudah terprovokasi dengan berita yang belum tentu kebenarannya alias hoax. Terlebih lagi menjelang pemilu 2024, agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, jangan karena berbeda pilihan kita menjadi terpecah belah. Tetaplah jaga situasi kamtibmas yang kondusif, pemilu yang damai aman dan sejuk adalah merupakan idaman kita semua” Kata AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H.
Diakhir acara Jum’at curhat kali ini Kapolres Tabanan membantu sembako kepada karyawan TPA sebanyak 25 paket. “Jangan dilihat besar kecilnya yang dapat kami berikan, namun hal ini adalah merupakan bentuk keikhlasan, semoga menjadi amal ibadah bagi kita semua” Tutup Kapolres Tabanan.
(WGN/AGUS ROMADHON)