Demak – wartaglobalnusantara.com – Peringati Hari Bhayangkara Ke-78 yang jatuh pada 1 Juli 2024, Polres Demak menggelar serangkaian kegiatan bakti sosial (Baksos) berupa penanaman pohon, pemberian benih ikan, hingga pemberian bea siswa kepada putra putri anggota Polres Demak yang berprestasi.
Kapolres Demak AKBP Muhammad Purbaya mengatakan, rangkaian kegiatan penanaman pohon dan pemberian bibit ikan yang dilakukan pihaknya merupakan wujud Polri peduli lingkungan serta ketahanan pangan saat ini.
Penanaman pohon tersebut bertujuan untuk menjaga ekosistem, mengantisipasi banjir dan untuk keseimbangan alam.
“Ada 1.050 bibit pohon yang kita tanam dalam kegiatan ini. Menanam pohon juga sebagai warisan untuk anak cucu kita di masa akan datang, jangan sampai kita meninggalkan bumi yang rusak untuk mereka,” kata AKBP Purbaya saat penanan pohon di Kelurahan Mangunjiwan, Kecamatan Demak, Kamis (27/4/2024).
Dia menjelaskan, di hari Bhayangkara ke-78 ini, pihaknya juga memberikan benih ikan untuk warga Kampung Genggongan, Kelurahan Mangunjiwan sebagai wujud Polri peduli ketahanan pangan.
“Ada 2.000 benih ikan nila yang kami serahkan kepada warga. Benih ikan tersebut dibudidayakan di kolam milik warga setempat. Dengan harapan, ikan tersebut nantinya dapat memenuhi kebutuhan pangan warga sekitar. Semua ini kami lakukan untuk Polri yang lebih baik dan lebih dekat dengan masyarakat,” ungkapnya.
Purbaya menambahkan, selain kegiatan baksos peduli lingkungan dan ketahanan pangan, di hari Bhayangkara ke-78 ini, pihaknya juga berbagi kebahagiaan kepada keluarga besar Polri diantaranya dengan kegiatan anjangsana dan pemberian beasiswa kepada putra putri anggota Polri yang berprestasi.
“Kami juga melaksanakan anjangsana kerumah anggota Polri yang sakit, purnawirawan hingga warakawuri. Selain itu, di hari Bhayangkara ini, kami juga berbagi kebahagiaan dengan putra putri anggota Polri yang berprestasi,” pungkasnya.
Munthohar_Ershi
( WGN/ Imam Rochmawi/ Humas Polres Demak )