PALU – wartaglobalnusantara.com – Menjelang kunjungan kerja Presiden RI Ir. H. Joko Widodo di wilayah Provinsi Sulawesi Tengah, diadakan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) dan Rapat Koordinasi Pengamanan (Rakorpam) dipimpin Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya, M.A., didampingi Danrem 132/Tdl, Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.IP., M.Han selaku penanggung jawab dalam pengamanan kunjungan kerja Presiden RI, di Wilayah Sulteng.
Kegiatan Rakorwil dan Rakorpam ini dilaksanakan untuk menyiapkan segala sesuatu guna kelancaran kegiatan kunjungan kerja Presiden ke Provinsi Sulawesi Tengah yang merupakan salah satu wilayah teritorial Kodam XIII/Mdk. Rakor tersebut berlangsung di Ruang Polibu Kantor Gubernur Sulawesi Tengah, Minggu kemarin (24/3/2024).
Pangdam XIII/Merdeka, Mayjen TNI Candra Wijaya, M.A., menekankan pemerintah Provinsi, Kabupaten/Kota bersama TNI/Polri diharapkan bisa mempersiapkan seluruh agenda kunjungan kerja Bapak Presiden Ir. H. Joko widodo.
Sementara itu, Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.IP., M.Han menyiapkan ± 5.000 personil terdiri dari pasukan gabungan TNI/Polri, dalam rangka pengamanan kunjungan kerja Presiden Ir. H. Joko widodo.
Danrem pun menekankan agar semua stakeholder bertanggungjawab disetiap agenda kegiatan.
“Objek- objek yang akan dikunjungi semaksimal mungkin dapat dibersihkan sehingga memberikan kesan positif kepada Presiden RI beserta rombongan, dengan demikian akan berdampak membawa nama baik Provinsi Sulawesi Tengah di mata pemerintah pusat,”imbuhnya.
Rapat koordinasi yang dilaksanakan secara garis besar menghasilkan beberapa hal penting yang pada dasarnya diperoleh kesimpulan bahwa semua pihak yang terlibat kegiatan kunjungan Presiden RI baik di rute yang dilalui, lokasi sasaran kunjungan maupun personil petugas pengamanan dapat mendukung tugas yang diberikan dan akan melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggungjawab guna kelancaran pelaksanaan kunjungan Presiden RI di wilayah Provinsi Sulawesi Tengah.
Kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke wilayah Provinsi Sulawesi Tengah dijadwalkan mulai tanggal 26 s.d 27 Maret 2024.
Kunjungan Presiden kali ini memiliki agenda meresmikan berbagai proyek infrastruktur, diantaranya meresmikan proyek ruas jalan IJD (Inpres Jalan Daerah) serta meninjau Pasar Salakan Kabupaten Banggai Kepulauan.
Selanjutnya Presiden RI kembali ke Kabupaten Banggai dan bertolak menuju Kota Palu. Setibanya di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu, Presiden Jokowi diagendakan meresmikan 5 bandara, yakni : Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu, Bandara Prins Mandapar Banggai Laut, Bandara Taman Bung Karno – Siau, Bandara Bolaang Mongondow, Bandara Panua Pohuwato-Gorontalo.
Usai meresmikan bandara, Presiden RI bersama rombongan menuju RSUD Anutapura Palu guna meninjau dan meresmikan beberapa proyek revitalisasi, yaitu : RSUD Anutapura Palu, UIN Datokarama Palu serta Hunian Tetap di Kota Palu dan Kabupaten Sigi dan UIN Datokarama.
Diagendakan Presiden Jokowi melakukan Sholat Isya dan Tarwih di Masjid Al Aqsha Korem 132/Tadulako.
Hari kedua kunker di Sulteng (27/3/2024), Presiden Jokowi bersama rombongan terbatas menuju Pelabuhan Wani dalam rangka meresmikan proyek pembangunan KSOP Teluk Palu, yang terdiri dari 3 pelabuhan, yakni : Pelabuhan Pantoloan, Pelabuhan Wani, Pelabuhan Gonenggati.
Selanjutnya Presiden menuju ke lokasi irigasi Gumbasa dalam rangka meresmikan proyek rehabilitasi dan rekonstruksi D.I Gumbasa.
Setelah itu, Presiden menuju ke Kabupaten Toli-toli dalam rangka meninjau RSUD Mokopido dan Gudang Bulog sekaligus menyerahkan bantuan Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (CPPD).
Selanjutnya, Presiden Jokowi kembali ke Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu, kemudian bertolak ke Jakarta.
Turut Hadir, Jajaran Forkopimda Sulawesi Tengah, PJU TNI/Polri.
(Penrem 132/Tdl).
WGN/AGUS ROMADHON