JEPARA – wartaglobalnusantara.com – Berbagai kegiatan dalam menyemarakkan HUT Ke-78 TNI terus digelar, dalam hal itu, Kodim 0719/Jepara kembali menggelar kegiatan dengan mengadakan Lomba Kicau Burung tingkat Nasional Dandim Cup 2023 yang dilaksanakan di Alun-alun 1 Jepara. Minggu, (15/10/2023).
Dalam kegiatan itu sebanyak 830 peserta mengikuti lomba kicau burung Dandim Cup baik dari masyarakat Jepara sendiri hingga luar daerah, bahkan dari Kabupaten Kediri, Provinsi Jawa Timur, yang turut hadir menyemarakkan kegiatan tersebut.
Dalam sambutannya, Dandim 0719/Jepara yang diwakilkan Kasdim Mayor Arm Sarifudin Widianto menyampaikan bahwa acara ini digelar untuk menyemarakkan HUT Ke-78 TNI dan sebagai ajang silaturahmi bersama seluruh komponen masyarakat di wilayah Kabupaten Jepara.
“Apresiasi setinggi-tingginya kepada para peserta dan pendukung yang telah mensupport kegiatan lomba kicau burung Dandim Cup. Mari kita jadikan lomba burung ini sebagai ajang silaturahmi dengan para pecinta kicau mania serta untuk menambah persaudaraan,” kata Kasdim saat membacakan sambutan Dandim 0719/Jepara.
Lebih lanjut, Kasdim meminta kepada para peserta Lomba kicau burung untuk tetap menjunjung tinggi sportifitas selama pelaksanaan lomba.
“Saya berharap gelaran lomba kicau burung ini dapat memberikan wadah tersendiri bagi para pecinta burung, serta memberikan hal yang positif untuk mendukung upaya kelangsungan budidaya burung langka yang memiliki suara kicauan khas,” pungkasnya.
Secara simbolis kegiatan lomba burung berkicau dibuka langsung oleh Kasdim 0719/Jepara Sarifudin Widianto dengan menggantangkan sangkar burung sebagai tanda dimulainya perlombaan.
Selama pelaksanaan kemeriahan sangat terlihat jelas para peserta melombakan burungnya untuk mendapatkan juara, untuk juara terbanyak di raih oleh Dar Boy dari Jogjakarta sedangkan singel fighter di raih NF dari Kabupaten Pati.
(WGN/ANDRIE/Pendim 0719/Jepara).